GS Astra menggelar kompetisi untuk mewadahi para penemu berbakat dari Indonesia dengan menggelar GS Astra Power of Innovation Awards. Raih hadiah total 300 juta rupiah. Berikut adalah syarat & ketentuan dari perlombaan ini:
- Peserta adalah individu maupun kelompok yang berasal dari tiga kategori: Pelajar, Mahasiswa, & Umum
- Aki GS Astra harus digunakan sebagai bagian dari inovasi (Aki GS Astra sebagai sumber daya)
- Inovasi yang diajukan dapat berupa konsep atau sudah berbentuk prototype
- Berupa konsep orisinal maupun pengembangan yang wajib berasal dari peserta sendiri
- Diutamakan belum pernah terekspos di media Nasional
- Peserta merupakan warga negara Indoensia dan berada di wilayah
- Tidak berlaku untuk karyawan PT Astra Otoparts Tbk Group & Tempo Media Group
- Semua konsep dan prototype yang dikirimkan ke program ini tidak untuk diikutsertakan kembali dalam kesempatan/kegiatan yang serupa atau mempunyai kemiripan baik dalam konten maupun program
- Konsep dan prototype yang lolos 15 besar seketika beralih haknya kepada PT Astra Otoparts Tbk
- Keputusan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui www.aki.gs-astra.com atau kirimkan data diri beserta proposal, gambar kerja, dan RAB melalui PO BOX GS ASTRA JKT 10000
Kategori peserta & hadiah pemenang:
KATEGORI PELAJAR
Pemenang I: Rp 50.000.000,-
Pemenang II: Rp 20.000.000,-
Pemenang III: Rp 10.000.000,-
KATEGORI MAHASISWA
Pemenang I: Rp 50.000.000,-
Pemenang II: Rp 20.000.000,-
Pemenang III: Rp 10.000.000,-
KATEGORI UMUM
Pemenang I: Rp 50.000.000,-
Pemenang II: Rp 20.000.000,-
Pemenang III: Rp 10.000.000,-
PEMENANG FAVORIT
6 Pemenang @ Rp 10.000.000,-
Dewan Juri:
- Dr. Ir. Agus Puji Prasetyono, M.Eng
- Ir. Bambang Harymurti, M.P.A
- Prof. Rhenald Kasali, Ph.D
- Prof. Yohanes Surya, Ph.D
- Yusak Kristian
ROADSHOW KAMPUS DAN TALKSHOW GURU akan dilaksanakan di kota-kota berikut: Medan, Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Surabaya & Malang, Bali, Pontianak, Makassar