Sabtu pagi (16/1) Pengurus Cabang Keluarga Alumni Gadjah Mada (Pengcab KAGAMA) Kulon Progo menggelar bakti sosial di Puncak Suroloyo, Dusun Keceme, Desa Gerbosari, Kecamatan Samigaluh, Kulon Progo. Kegiatan ini merupakan salah satu program rutin oleh KAGAMA Kulon Progo. Pada kesempatan kali ini, Ketua Pengcab Kagama Kulon Progo Toyo S Dipo bersama Pengda KAGAMA DIY menyerahkan 4000 bibit pohon nanas yang diterima langsung oleh Kepala Desa Gerbosari dan Kepala Dusun Keceme.
Toyo menuturkan buah nanas dipilih karena karakternya yang mudah dikembangbiakkan di daerah mana pun, baik di daerah dataran tinggi maupun dataran rendah. Perawatannya pun tergolong mudah dan tidak membutuhkan banyak air. “Puncak Suroloyo ini kan salah satu objek wisata Kulon Progo. Ya jadi yang kita harapkan adalah nanas ini nantinya dapat menjadi oleh-oleh khas dari sini,” ungkap Toyo. Menurutnya, nilai jual buah nanas ini juga bisa bertambah apabila diolah lagi menjadi berbagai macam produk.
Terkait hal ini, Kepala Desa Gerbosari Damar berterima kasih atas bantuan bibit nanas dari KAGAMA Kulon Progo ini. “Kami pun punya harapan besar dengan adanya bantuan ini. Kesejahteraan masyarakat dapat meningkat lewat budidaya nanas di usaha mikro kecil dan menengah kami,” jelas Damar. [Asnan/Nirmala]