Kerjasama tim yang baik sangat dibutuhkan dalam pencapaian target kerja suatu perusahaan. Mereka yang mampu bekerjasama dalam tim membuat pekerjaan lebih cepat diselesaikan dan dapat memecahkan persoalan dengan menggali ide-ide yang inovatif. Di sisi lain, membangun tim yang solid bukanlah pekerjaan mudah. Dalam sebuah tim pasti memiliki berbagai macam watak dan pemikiran. Seringkali terjadi gesekan akibat perbedaan opini yang membuat teamwork tidak berjalan dengan baik.
Agar tidak mendapati masalah dalam tim, Anda perlu menerapkan beberapa poin yang disampaikan J. Richard Hackman, Professor Departemen Psikologi dari Universitas Harvard berikut:
- Perintah dan tugas yang jelas
Tugas manajer perusahaan ketika kedatangan pegawai baru adalah memberikan mereka perintah tugas dengan jelas. Kemudian sampaikan juga target-target yang seharusnya mereka capai. Hal ini dilakukan agar pegawai baru cepat mengerti dan beradaptasi dengan job desk baru sehingga tim cepat solid. Jika belum mengerti perintah maupun tugas dengan jelas, bersikaplah proaktif untuk meminta penjelasan atau bertanya kepada manajer Anda sampai semua tim mengerti dengan jelas.
- Pelatihan
Selain informasi yang jelas, pegawai baru memiliki hak untuk mendapat pelatihan dari manajer atau senior. Bimbingan tersebut akan menjadi bekal bagi mereka untuk semakin mengerti dan mengenal pekerjaan baru. Berbagi pengetahuan juga bisa semakin mempererat hubungan antara pegawai baru dan pegawai lama.
- Struktur organisasi yang jelas
Perusahaan dengan struktur organisasi yang jelas juga membuat kerja tim jadi lebih solid. Karena dengan begitu, para pegawai akan fokus pada pengembangan dan penyelesaian job desk masing-masing. Jika ada beberapa pegawai yang kerjanya merangkap bisa jadi suatu waktu akan timbul permasalahan.
- Tumbuhkan rasa kerjasama dalam diri
Tak bisa dipungkiri bahwa manusia tidak akan mampu bertahan dengan hanya mengandalkan diri sendiri. Tunjukkan bahwa diri Anda adalah makhluk sosial yang sesungguhnya dan mau bekerja sama dengan orang lain dalam kondisi yang positif. Ada sebuah petikan yang berbunyi “you are what you think.” Jika Anda terbiasa memikirkan hal baik, maka Anda akan menjadi sosok yang baik, begitu juga sebaliknya.
- Kendalikan diri dan hargai orang lain
Ego dan tim adalah perpaduan yang buruk untuk menghasilkan keharmonisan. Untuk itu Anda harus menahan diri dalam mengemukakan pendapat dan temukan hasil mufakat dari seluruh anggota kelompok. Selain itu, Anda harus menghargai sesama rekan satu kelompok. Terlebih jika sedang silang pendapat, Anda harus menghargai dan dengarkan pendapatnya dengan baik. Jika menghiraukannya, maka tim Anda enggan untuk menghargai Anda dan mengakibatkan turunnya kredibilitas di mata rekan-rekan lainnya. [Ramadhan]