Tarian adat melayu dan pemberian kain ulos menyambut kedatangan Rektor Universitas Gadjah Mada, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., di Ballroom Hotel Aryaduta, Medan, Minggu (19/11). Kehadirannya ini dalam rangka silaturahmi UGM dengan alumni yang ada di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) melalui acara bertajuk “UGM Menyapa Alumni”. Acara yang dihadiri oleh lebih dari 200 alumni UGM Sumut ini terselenggara atas kerja sama antara UGM, Pengurus Daerah (Pengda) Kagama Sumut, dan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I.
Melalui pidatonya, Prof. Panut memberikan apresiasi tinggi kepada alumni UGM yang telah banyak menunjukan kiprahnya dalam memajukan bangsa dan negara, khususnya di Provinsi Sumatera Utara. Hal itu menurutnya telah sejalan dengan visi UGM sebagai perguruan tinggi nasional yang terus berkomitmen memberikan kontribusi terbaiknya bagi Indonesia. Peran itu juga yang menurut Prof. Panut, terus mendongkrak reputasi UGM yang kini diakui menjadi universitas berkelas dunia.
“Saat ini UGM mendapat peringkat 1 nasional dan masuk dalam 500 universitas terbaik di dunia, tentu semua ini tidak dapat dilepaskan dari peran alumni, salah satunya alumni di Sumatera Utara. Kami ucapkan terima kasih atas peran alumni semua,” tutur Prof. Panut.
UGM Menyapa Alumni merupakan agenda kunjungan Rektor beserta jajarannya ke berbagai daerah dalam rangka penguatan ikatan di antara alumni dan almamaternya. Melalui acara ini juga, UGM ingin membangun jaringannya secara luas agar hasil dari pelaksanaan Tri Dharma perguruan tinggi dapat dirasakan oleh masyarakat. Sumatera Utara menjadi daerah kedua setelah Nusa Tenggara Barat yang didatangi Rektor UGM dalam program ini.
“Ke depan kegiatan silaturahmi ini akan terus dikembangkan, termasuk di daerah-daerah lainnya,” ujarnya
Kunjungan di Sumatera Utara ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari. Sabtu (18/11) malam, agenda diisi dengan makan malam bersama Pengda KAGAMA Sumut. Di hari terakhir, Senin (20/11), rombongan mengunjungi lokasi KKN di Desa Tomok, Kabupaten Samosir yang merupakan binaan langsung PT Pelindo I di bawah pimpinan Bambang Eka Cahyana, Direktur Utama, dan M. Hamied Wijaya, Direktur SDM dan Umum. Kedua tokoh tersebut adalah alumni UGM. [Eggy]