Subdirektorat Hubungan Alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menyelenggarakan Alumni Dinner yang merupakan agenda tahunan untuk dapat mempertemukan kembali alumni UGM di seluruh penjuru dunia. Bertempat di Balairung UGM, acara yang berlangsung pada Sabtu (16/12) malam tersebut dihadiri lebih dari 300 alumni dari berbagai latar belakang profesi. Nampak Prof. Dr. Pratikno, M.Soc.Sc., Menteri Sekretaris Negara dan Retno Marsudi, Menteri Luar Negeri yang menyempatkan hadir dalam Alumni Dinner UGM 2017.
“Terima kasih kepada alumni yang komitmennya luar biasa untuk UGM. UGM selalu memperbaiki diri di semua lini kegiatan sehingga nanti apa yang kita kerjakan mendapat apresiasi yang baik serta dapat bermanfaat bagi semua pihak,” ucap Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng. saat menyampaikan perkembangan terkini UGM.
Selanjutnya, Prof. Panut juga mengungkapkan rasa bangganya kepada alumni UGM yang sangat guyub dan kompak sehingga mampu memberikan kontribusi nyata untuk UGM. Salah satu kontribusi nyata dari alumni adalah Beasiswa Kagama yang sekaligus diserahkan kepada mahasiswa UGM pada malam itu. Tidak hanya penyerahan Beasiswa Kagama Batch VII, terdapat pula penyerahan Beasiswa Kagama Gelanggang Mahasiswa kepada sepuluh mahasiswa yang mendedikasikan sebagian waktunya untuk bergabung dengan Unit Kegiatan Mahasiswa.
“Saya yakin lebih dari 300.000 lulusan UGM yang tersebar di seluruh penjuru nusantara dan luar negeri memiliki kontribusi yang luar biasa terhadap perkembangan negeri ini. Selain kekompakan dan keguyuban, kesetiaan menjadi ciri dari alumni Gadjah Mada baik kesetiaan kepada institusi tempat bekerja maupun kepada almamater. Kesetiaan bukanlah sekadar janji, kesetiaan adalah komitmen pribadi untuk terus mengabdi kepada institusi demi kejayaan ibu pertiwi,” ujar Prof. Panut.
Merepresentasikan keberagaman alumni UGM yang berasal dan berkarya di berbagai daerah di nusantara, Alumni Dinner 2017 yang berlangsung dari pukul 18.00 hingga 22.00 tersebut menyuguhkan hiburan tari daerah dari Halmahera Timur dan hiburan kesenian daerah Lampung oleh Kagama Lampung.