Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Virtual atau KaVir bekerja sama dengan Rumah Alumni UGM menggelar kegiatan “Pelatihan Excell for Data Analysis” di Ruang Multimedia, Gedung Margono Lantai 2, Fakultas Ilmu Budaya UGM, Rabu (9/5).
Sebanyak 50 peserta mengikuti pelatihan yang dilaksanakan sejak pagi hingga siang hari. Tidak hanya diikuti oleh anggota Kagama Virtual, peserta yang hadir juga berasal dari sivitas akademika UGM seperti tenaga kependidikan maupun dosen yang ada di lingkungan Universitas Gadjah Mada.
Sesuai dengan moto Kagama Virtual yakni learning community, kegiatan ini didedikasikan sebagai bentuk sumbangsih komunitas alumni gadjah mada yang aktif di dunia maya dalam berbagi ilmu pengetahuan dari para anggotanya yang memiliki latar belakang beragam.
“Sejak dahulu komunitas ini dibentuk, kami selalu ingin memberikan satu hal yang bernilai positif. Salah satunya dengan berbagi pengalaman yang pernah kita rasakan kepada rekan-rekan alumni lain maupun adik-adik mahasiswa UGM,” ujar Arif Prihantoro.
Pengambilan tema kegiatan Kagama Virtual kali ini yang mengusung pelatihan Excell for Data Analysis bukan semata tanpa alasan.
Menurut Arif, perkembangan era teknologi yang semakin berkembang dengan hadirnya media sosial membuat aktivitas virtual manusia melalui gawai secara daring belakangan ini terus meningkat.
Secara tidak langsung, berbagai informasi seperti data pribadi mudah tersebar di dunia maya melalui interaksi yang dilakukan dan terekam oleh sistem maupun aplikasi yang sering digunakan.
“Perlu adanya edukasi dalam pemanfaatan media digital dengan bijak serta kiat-kiat untuk mengamankan data pribadi kita agar tetap aman. Karena pengalaman kami, sebagian dari kita masih belum paham dan tidak menyadari bahwa aktivitas daring kita terus terpantau oleh sebuah sistem,” ujar Arif.
Selain berbagi ilmu, kegiatan yang digelar Kagama Virtual ini juga diisi dengan pengumpulan donasi untuk beasiswa Kagama Virtual bagi mahasiswa UGM.
Dana lebih dari 200 juta rupiah terkumpul melalui kontribusi pendaftaran pelatihan dan juga sumbangan sukarela dari para anggota Kagama Virtual. [Eggy/Ariani]