Hana Indra Kusuma merupakan alumnus jenjang strata 1 Fakultas Pertanian dan melenyelesaikan program magister di fakultas yang sama di Univesitas Gadjah Mada. Hana adalah salah satu founder PT Natural Nusantara sekaligus menjabat sebagai direktur utama di perusahaan tersebut. PT Natural Nusantara (NASA) berdiri sejak Oktober 2002 di Yogyakarta. NASA merupakan hasil dari pemikiran Hana akan produksi hasil alam yang ramah lingkungan. Menurut Hana, Indonesia memiliki kesuburan dan kekayaan sumber daya pertanian yang luar biasa. Namun sangat disayangkan, hingga saat ini pemanfaatan dan pengolahan sumber daya pertanian belum dikelola secara efisien sehingga dari beras, buah, hingga produk turunannya, seperti produk kesehatan dan kecantikan, Indonesia lebih banyak impor untuk memenuhi kebutuhannya. Sejak dibentuk, PT Natural Nusantara memiliki visi ”Menuju Indonesia Makmur Raya Berkeadilan” dan berkomitmen untuk bergerak memajukan potensi pertanian yang ada. Dalam menjalankan perusahaannya, Hana memilih mengembangkan sarana produksi pertanian organik, yakni pupuk. Pupuk yang dihasilkan merupakan pupuk organik hasil pengolahan limbah ternak. PT Natural Nusantara berhasil memfasilitasi kebutuhan para petani hingga mengerjakan proyek besar bekerja sama dengan pengusaha besar dibidang pertanian di Indonesia. Atas keberhasilannya dalam menjalankan perusaan yang bergerak dibidang agribisnis dan kontribusi beliau terhadap para petani lokal guna mandiri dan sukses, Hana Indra Kusuma berhasil memenangkan kategori Pelopor Kewirausahaan Alumni Awards 2013.
Sumber: