Dedikasi yang tinggi terhadap dunia pendidikan berhasil membuat Lalu Azhar menerima pengahargaan Alumni Awards sebagai Insan Berprestasi UGM. Lalu Azhar merupakan lulusan angkatan pertama jurusan Sosiologi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Univesitas Gadjah Mada. Nilai-nilai UGM selalu Ia tanamkan pada dirinya. Kepeduliannya terhadap pendidikan bagi masyarakat didaerah asalnya membuat Lalu terus berkerja keras agar impian membangun perguruan tinggi dapat terwujud. Pada 1961, Lalu Azhar kembali Nusa Tenggara Barat setelah menyelesaikan pendidikannya di UGM dan bekerja di kantor sekretariat Gubernur NTB. Setelah setahun bekerja, Lalu Azhar mulai merintis perguruan tinggi di Nusa Tenggara Barat yaitu Universitas Mataram. Tidak berhenti sampai disitu, pria kelahiran Lombok, 26 juni 1935 ini juga berhasil mendirikan beberapa perguruan tinggi lain di NTB yaitu, Ikip Mataram, Universitas 45, Universitas NTB, dan Stikes Yarsi Mataram. Selain aktif di dunia pendidikan, Lalu Azhar juga terlibat aktif dalam bidang pemerintahan. Lalu Azhar yang sebelumnya sudah bekerja sebagai staf di kantor Sekretariat Gubernur NTB, kemudian diangkat menjadi Wakil Gubernur masa jabatan 1996-2001.
Sumber:
https://www.ugm.ac.id/id/berita/8077-mamik-lalu-azhar-sang-perintis-pendidikan-tinggi-ntb