Universitas Gadjah Mada dan PP KAGAMA besinergi untuk menghasilkan lulusan terbaik untuk memenuhi kebutuhan pasar industri. Bertajuk “Kesiapan Ketenagakerjaan Indonesia Menghadapi Revolusi 4.0”, seminar kerja sama antara UGM dan PP KAGAMA ini sekaligus merilis Kagamakarir.id yang akan menjadi platform untuk mewadahi lulusan UGM dalam mencari kerja. Kegiatan ini diselenggarakan pada Sabtu, (12/6) melalui Zoom Meeting Room dan dihadiri oleh 580 peserta.
Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., IPU., ASEAN Eng., dalam sambutannya mengatakan saat ini perguruan tinggi dituntut dapat merancang proses pembelajaran yang inovatif untuk mempersiapkan lulusan yang dapat bersaing di pasar industri nasional maupun internasional.
“Kita perlu selalu mengikuti perkembangan pengetahuan dan teknologi serta inovasi yang berjalan sangat cepat,” ungkapnya.
Senada dengan disampaikan oleh Prof. Panut, Menteri Perhubungan RI, Ir. Budi Karya Sumadi, juga mengatakan bahwa era sekarang saatnya mendukung peningkatan kualitas SDM.
“Dibutuhkan reorientasi dan pelatihan SDM untuk menyelaraskan kurikulum pendidikan dan kompetensi yang nantinya dibutuhkan di dunia industri,” katanya.
Oleh karena itu, lanjutnya, dibutuhkan kolaborasi dan sinergi pentahelix antara pemerintah, akademisi atau perguruan tinggi, badan atau pelaku usaha, masyarakat atau komunitas, dan media. Harapannya dengan sinergitas tersebut, kualitas SDM sesuai dengan kebutuhan pasar industri. BKS juga sekaligus meresmikan Kagamakarir.id pada kesempatan kali ini.
Menteri Ketenagakerjaan RI, Ida Fauziyah, juga turut memberikan pidato kunci pada acara hari ini. Ida melihat tantangan saat ini adalah terjadi proses transformasi besar-besaran sehingga menyebabkan distraksi ekonomi. Ida juga mengatakan banyak pekerjaan yang terdampak otomatisasi dan dengan adanya pandemic Covid-19 telah mengakselerasi hal tersebut.
Pembangunan SDM adalah kunci untuk membangun Indonesia. Karenanya, masifikasi pendidikan dan pelatihan vokasi ditargetkan dapat meningkatkan produktivitas. Ida sangat mendukung dan mendorong kolaborasi dari semua pihak untuk bersama-sama melahirkan talenta-talenta yang kompeten.
Kegiatan kali ini diisi oleh Sekertaris Jenderal Kemnaker RI sekaligus Wakil Ketua Umum II PP KAGAMA, Anwar Sanusi, Wakil Direktur Utama PT Hotel Sahid Jaya Tbk/Anggota DPN Digital Ekonomi APINDO, Ratri Sryantoro Wakeling, serta Psikolog & CEO APDC Indonesia, Analisa Widyanigrum. Anwar memaparkan bagaimana kondisi ketenagakerjaan di Indonesia dan bagaimana seharusnya langkah yang diambil oleh banyak pihak agar dapat meningkatkan kompetensi dari lulusan-lulusan perguruan tinggi serta meningkatkan skill bagi mereka yang bukan lulusan perguruan tinggi. Banyaknya transformasi baik dari kemampuan, pekerjaan, hingga sosial memaksa generasi masa kini harus terus memiliki pemikiran kritis dalam melihat segala perubahan. Rastri menambahkan terkait bagaimana mengelola kembali serta mengasah kemampuan-kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja. Paparan terakhir disampaikan oleh Analisa yaitu tentang memahami apa yang dipahami dan apa yang harus dipersiapkan sebelum memasuki dunia industri di masa perubahan ini. Kebutuhan industri, kata Ana, cukup tinggi namun tidak diimbangi dengan SDM yang dapat menguasai digital. Selain itu, tantangan lainnya adalah dalam dunia kerja, komunikasi selalu bergesekan karena perbedaan generasi. Oleh karena itu, Ana mangatakan bahwa penting untuk memahami pola antar generasi serta harus paham bagaimana dapat bertahan dan menjawab tantangan di era perubahan yang sangat cepat ini.
Kolaborasi pentahelix menjadi salah satu bentuk dukungan UGM terhadap peningkatan kualitas SDM dalam memenuhi kebutuhan industri. Seminar ini diharapkan dapat memberikan informasi mengenai ketenagakerjaan serta apa saja yang harus dipersiapkan sebelum memasuki dunia kerja. Selain itu juga melalui Kagamakarir.id diharapkan dapat mewadahi banyak lulusan baru serta alumni yang mencari pekerjaan guna menurunkan angka pengangguran Indonesia.
[Hubungan Alumni/Artikel:Winona,Foto:Anas]
Materi Seminar Kemarin bisa liat dimana? Materi semua narasumber