Universitas Gadjah Mada melalui Direktorat Kemitraan, Alumni, dan Urusan Internasional (DKAUI) bersama PT Asian Paints Indonesia mengadakan webinar bertajuk “Lead yourself to being a Leader” pada Rabu, (23/02) secara daring melalui Zoom Meeting Room. Kegiatan ini dihadiri lebih dari 90 peserta yang berasal dari UGM dan umum.
Sekretaris KAUI, Wirastuti Widyatmanti, S.Si., Ph.D., dalam sambutan pembukanya mengatakan bahwa kegiatan ini akan memberikan bekal diri untuk menjadi pemimpin yang baik di masa depan.
“Kemampuan untuk berkarya di tengah masyarakat maupun di dunia industri, itu tidak cukup hanya dengan kemampuan akademis saja, tetapi juga kemampuan leadership yang dimulai dari lingkungan terkecil dulu,” ujarnya.
PT Asian Paints Indonesia merupakan salah satu dari 10 perusahaan pelapis dekoratif terbaik di dunia. Perusahaan ini sudah mulai beroperasi di Indonesia sejak tahun 2016 dan tersebar juga di 15 negara lainnya. Manager Human Resources PT Asian Paints Indonesia, Alauddin, menyampaikan terdapat tiga budaya kerja di PT Asian Paints Indonesia yaitu inovatif, terbuka dan interaktif, serta apresiatif. Asian Paints juga menanamkan nilai-nilai kerja keras yang membawa perusahaan ini dikenal dunia.
Paparan utama disampaikan langsung oleh President Director Asian Paints Indonesia, Abilasha Kannan. Abilasha, kerap disapa, sudah bergabung dengan Asian Paints sejak tahun 2007 sebagai Management Trainee. Abilasha memaparkan nilai-nilai yang ada di dalam Group Asian Paints yang secara tidak langsung menjadi karakter dalam dirinya pula. Pertama ialah hadir untuk kesuksesan bersama. Abilasha menjelaskan bagaimana pentingnya kerja tim untuk kesuksesan bersama.
“Jika kerja sama antara dua orang bisa menyelesaikan satu hal kecil, maka tim yang lebih besar dan bisa bekerja sama akan menghasilkan sesuatu yang besar pula,” ujarnya.
Hal inilah yang dapat membawa Group Asian Paints dapat bersaing di tengah dunia industri yang kompetitif. Dalam kerja sama tim juga harus saling terbuka untuk setiap ide. Membangun kepercayaan agar kerja tim dapat efektif dan efisien.
Kedua adalah creative zeal. Cara menumbuhkan kreativitas adalah dengan menyisihkan waktu untuk membaca sebanyak mungkin. Perkaya ilmu dan coba berkontribusi aktif mulai dari hal kecil. Jangan pernah berhenti untuk penasaran dan harus selalu mau belajar hal baru baik dari sekitar maupun dari orang-orang yang kita temui.
Ketiga adalah selalu menggunakan pendekatan ilmiah. Berikan segala validasi berdasarkan data-data yang sudah dikumpulkan dan didiskusikan. Kemudian ada keberanian, yaitu berani untuk bermimpi besar, berpikir out of the box agar bisa memiliki banyak sudut pandang dalam menilai suatu hal, dan jangan pernah menerima status quo atau tidak berkembang kemana pun. Kelima ada nilai integritas yang merupakan salah satu nilai yang paling penting. Harus dapat membangun kepercayaan dan menjaga komitmen dengan rekan kerja. Terakhir adalah customer passion, berorientasi pada konsumen dan selalu semangat dalam melayani.
Nilai-nilai tersebut, kata Abilasha, tidak hanya menyatu dengan Group Asian Paints tapi juga seluruh karyawannya. Nilai-nilai tersebut juga dapat digunakan di kehidupan sehari-hari maupun dalam karier.
Pada kesempatan ini pula, PT Asian Paints Indonesia tidak hanya memberikan bekal karier namun juga membuka kesempatan karier maupun magang bagi peserta yang berminat. Melalui kegiatan ini diharapkan para peserta nantinya bukan hanya mampu secara literasi, tapi juga mampu dalam hal life skill dan leader skill.
[Hubungan Alumni/Artikel:Winona,Foto:Rosyid]