Universitas Gadjah Mada bersama dengan PT SGMW Sales Indonesia dengan produknya yaitu Wuling, menyelenggarakan campus hiring dengan tajuk “Get Ready to Grow with: SGMW Development Program 2023, Be Part of Us!” pada Senin, (10/7) di Ruang Bulaksumur, UC Hotel UGM. Kegiatan kali ini dibuka untuk umum dan dihadiri oleh lebih dari 250 peserta dari berbagai universitas.
Kegiatan pada hari ini adalah seminar mengenai company profile yang disampaikan oleh Bapak Toni Prasetyo selaku Brand & Marketing Manager PT SGMW Motor Indonesia yang merupakan alumnus UGM dari program studi Elektronika dan Instrumentasi, FMIPA tahun 2006. Pemaparan yang disampaikan berkaitan dengan perusahaan seperti produk dan juga proses bisnis. Toni juga menyampaikan mengenai value dan peluang karier di perusahaan. Setelah seminar, sesi selanjutnya adalah focus group discussion (FGD). Untuk sesi interview baik dengan HR maupun user secara langsung akan dijadwalkan untuk dilaksanakan pada hari Selasa-Jumat, 11-14 Juli 2023 bertempat di Multifunction Room 1 Gedung SGLC Fakultas Teknik, UGM.
Harapannya para peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik sebagai fast track untuk kariernya. Maka dari itu, Universitas Gadjah Mada juga akan terus berusaha menjalin kerja sama dengan banyak mitra industri untuk mendukung program campus hiring dari perusahaan.
[Hubungan Alumni/Artikel: Nurul, Foto: Dewin]