ITU membuka lowongan kerja untuk posisi Project Officer dengan tingkatan P2 yang berkedudukan di Jenewa, Swiss. Posisi ini berada di bawah Operations and Planning Department (OPD) yang mengkoordinasikan perencanaan aktivitas-aktivitas pada Biro Standardisasi Telekomunikasi (TSB) ITU. Posisi tersebut memiliki durasi kontrak selama 2 (dua) tahun dan dapat diperpanjang hingga 2 tahun setelahnya.
Lebih lanjut diinformasikan, beberapa tugas dan tanggung jawab project officer adalah sebagai berikut:
1. Membantu project manager dalam mengkoordinasikan pelaksanaan berbagai project dan inisiatif di bawah OPD, mengumpulkan data internal dan eksternal, serta menganalisis solusi dengan mempertimbangkan kebutuhan pemangku kepentingan/end users.
2. Mengevaluasi proses, mengidentifikasi area perbaikan dan menyusun solusi, berpartisipasi dalam penyusunan strategi dan menemukan risiko potensial yang dapat berpengaruh pada progress implementasi project dan mengkomunikasikannya kepada Project Manager guna menemukan solusi.
3. Mengembangkan tool analisis yang dapat digunakan oleh pemilik project untuk mengidentifikasi kebutuhan sumber daya, strategi, dan potensi kebutuhan trade-off, serta menyusun terms of reference untuk para experts.
4. Berkolaborasi dengan pengembang sistem IT untuk menyusun struktur konseptual dan algoritma teknis.
5. Mereviu progress implementasi project dan mendiskusikan langkah-langkah kedepan bersama pemilik project.
6. Mengawasi schedule implementasi project, deadlines, dan melaporkan adanya potensi keterlambatan kepada project manager.
Adapun lowongan kerja ini ditujukan bagi pelamar yang memenuhi beberapa persyaratan yaitu:
1. Memiliki gelar pendidikan tingkat diploma yang setara dengan gelar universitas di bidang administrasi bisnis, manajemen sistem informasi, transformasi digital, data science, manajemen proyek atau bidang yang terkait.
2. Memiliki pengalaman bekerja setidaknya selama 3 (tiga) tahun di bidang project management. Tingkat pendidikan yang lebih tinggi dapat dipertimbangkan sebagai subtitusi pengalaman bekerja selama 1 – 2 tahun.
3. Menguasai salah satu dari 6 (enam) bahasa resmi ITU (Arabic, Chinese, English, French, Russian, Spanish) dengan level advanced.
4. Memiliki kompetensi teknis terkait teknologi berkembang seperti Artificial Intelligence (AI), Blockchain, dan IoT.
5. Memiliki kemampuan mengoperasikan Ms. Office dan mampu berkomunikasi secara lancar dan menterjemahkan data bisnis menjadi informasi yang dapat dicerna.
Batas waktu aplikasi lamaran ditutup pada tanggal 15 Februari 2024. Informasi lebih lanjut mengenai tugas dan kualifikasi, serta penyampaian lamaran dapat dilihat pada tautan: https://jobs.itu.int/job/Geneva-Project-Officer/963688455/.