Subholding Pertamina International Shipping (PIS) bekerja sama dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) mengadakan acara “Pertamina International Shipping Sailing to UGM” secara daring. Acara ini bertujuan untuk mengenalkan dunia industri pelayaran dan logistik energi kepada mahasiswa dan alumni UGM yang merupakan talenta-talenta terbaik bangsa. Lebih dari 150 peserta mahasiswa dan alumni dari berbagai angkatan dan program studi di UGM turut serta dalam acara ini.
“Pertamina International Shipping Sailing to UGM” merupakan program inisiatif yang diluncurkan oleh PT Pertamina International Shipping sebagai bagian dari komitmen mereka untuk membina hubungan erat dengan institusi akademik dan mendukung persiapan generasi muda Indonesia dalam menjadi pemimpin masa depan di industri maritim dan energi. Selain itu, program ini juga memberikan pembekalan persiapan masuk dunia kerja kepada para peserta, sehingga alumni UGM lebih siap dalam menghadapi persaingan di dunia kerja.
Pada acara tersebut, Devita Maulina H, Manager Human Capital Operation PIS, memberikan paparan tentang holding dan subholding Pertamina serta strategi sourcing yang diterapkan oleh PIS. Dia menjelaskan bahwa PIS telah menerapkan berbagai strategi seperti open recruitment, job fair, college shopping, bonding system, referral, professional data provider, dan collaboration program dalam mencari dan merekrut talenta terbaik. Devita juga menekankan bahwa PIS memberlakukan respectful workplace policy yang menghargai keberagaman dan menjunjung tinggi kesetaraan bagi semua individu.
“Jangan khawatir bagi yang tidak punya pengalaman kerja. Bagi fresh graduate tetap memiliki kesempatan yang sama, yang penting adalah mempersiapkan diri untuk masuk BUMN. Bisa juga menggunakan pengalaman organisasi, magang, menyusun skripsi, atau momen mengasah kompetensi teman-teman,” pesan Devina.
Dengan diadakannya acara ini, diharapkan para peserta dapat lebih mengenal Pertamina International Shipping dan melihat peluang karier yang ditawarkan oleh perusahaan ini. Selain itu, acara ini juga memberikan kesempatan kepada mahasiswa UGM untuk mempersiapkan diri dan menjadi bagian dari Pertamina International Shipping. Dengan semangat ini, PIS berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan generasi muda Indonesia dan mempersiapkan mereka menjadi pemimpin masa depan di industri maritim dan energi.
[Hubungan Alumni/Artikel:Kamila, Foto: Kamila]