PT Astra Honda Motor menggelar program “Vlogger Goes to Campus” di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta pada Rabu (12/6). Tujuannya adalah untuk menginspirasi mahasiswa menjadi konten kreator yang sukses. Dalam acara tersebut, para vlogger berbagi pengalaman dan tips membuat konten yang powerful dan menarik.
Para pembicara, yang merupakan sosok inspiratif di dunia konten kreator, menekankan pentingnya inovasi dan kreativitas dalam mengembangkan konten yang powerful. Mereka tidak hanya berbagi tips teknis, tapi juga menanamkan mindset yang tepat, yaitu fokus pada pengembangan diri dan membangun branding yang kuat, bukan sekadar mengejar tren atau peluang sesaat.
Hal ini sejalan dengan transformasi industri kreatif di Indonesia, yang semakin terbuka bagi generasi muda untuk berkarya dan mengekspresikan diri. Dengan semangat inovatif dan jiwa entrepreneurial, para konten kreator muda berpotensi menjadi agen perubahan yang mendorong kemajuan industri kreatif nasional.
“Indonesia memiliki banyak peluang bagi para konten kreator untuk berkembang. Namun, jangan hanya mengejar peluang, kembangkan diri sehingga peluang-peluang itu datang sendiri,” ujar Den Dimas, seorang enthusiast sepeda motor yang juga sukses menjadi konten kreator.
Dalam sesi materi, para pembicara berbagi tips praktis bagi mahasiswa untuk memulai karier sebagai konten kreator.
“Bikin konten itu gampang kalau kita mau. Ada banyak cara untuk mendapatkan ide, mulai dari menjelajahi hal yang disukai hingga riset dan eksplorasi,” kata Alvin
Tak hanya itu, para pembicara juga menekankan pentingnya membangun branding, konsistensi, engagement dengan pengikut, serta mempertahankan profesionalitas dalam bersikap.
“Branding kalian itu aset, followers kalian itu aset. Temukan value kalian sebagai konten kreator,” pesan salah satu pembicara, Alvin.
Kedepannya, diharapkan program serupa dapat terus digelar di berbagai kampus, sehingga semakin banyak generasi muda yang terdorong untuk berkontribusi dalam ekosistem industri kreatif digital Indonesia. Dengan begitu, Indonesia dapat semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu pusat inovasi dan kreativitas digital di Asia.
[Kantor Alumni: Kamila, Foto: Syahrul]