Seiring dengan perkembangan teknologi informasi yang pesat, sistem perekrutan pegawai pun tak ketinggalan memanfaatkan media sosial untuk memperoleh calon-calon pegawai yang potensial. Curriculum Vitae dan Surat Lamaran tetap menjadi syarat utama administratif dalam proses melamar pekerjaan, namun para jobseeker harus mengetahui bahwa ada hal lain yang menjadi pertimbangan HRD dalam merekrut calon pegawainya, yaitu kepribadian kandidat yang dapat dilihat dari media sosialnya. Metode perekrutan dengan memeriksa latar bekakang kandidat di media sosial ini telah diterapkan oleh perusahaan startup seperti Line, BUMN seperti PLN, bahkan dalam proses seleksi beasiswa.
Direktorat Kemitraan, Alumni, dan Urusan Internasional Universitas Gadjah Mada (DKAUI UGM) melalui Subdirektorat Hubungan Alumni UGM mengadakan Sosialisasi Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) Batch 2 Tahun 2021 pada Senin, (14/6) melalui Zoom Meeting Room. Kegiatan ini dihadiri oleh kurang lebih 250 mahasiswa UGM.
Universitas Gadjah Mada dan PP KAGAMA besinergi untuk menghasilkan lulusan terbaik untuk memenuhi kebutuhan pasar industri. Bertajuk โKesiapan Ketenagakerjaan Indonesia Menghadapi Revolusi 4.0โ, seminar kerja sama antara UGM dan PP KAGAMA ini sekaligus merilis Kagamakarir.id yang akan menjadi platform untuk mewadahi lulusan UGM dalam mencari kerja. Kegiatan ini diselenggarakan pada Sabtu, (12/6) melalui Zoom Meeting Room dan dihadiri oleh 580 peserta.