Wujud pengakuan kami terhadap anggota keluarga UGM adalah layanan legalisasi ijazah dan transkrip jarak jauh. Pemesanan legalisasi ijazah dan transkrip secara jarak jauh akan membutuhkan waktu 7-14 hari untuk proses legalisasi dan pengiriman. Jika Anda menggunakan layanan ini, pastikan Anda melakukan pemesanan jauh-jauh hari.
Kantor Pusat UGM hanya memfasilitasi legalisasi ijazah dan transkrip jarak jauh (online). Legalisasi ijazah dan transkrip tetap dapat dilakukan dengan datang langsung ke Fakultas/Sekolah dan akan dibebani biaya sesuai dengan yang ditetapkan oleh Fakultas/Sekolah masing-masing.
Legalisasi online dilakukan melalui http://simaster.ugm.ac.id dengan menggunakan akun SSO UGM*. Pemesanan dapat dilakukan melalui cara berikut (link alur legalisasi online).
Beberapa catatan penting terkait pemesanan legalisasi ijazah dan transkrip jarak jauh adalah:
- File Ijazah dan transkrip nilai yang diunggah harus berformat PDF dengan dimensi ukuran kertas A4. Khusus ijazah harus format landscape dan transkrip nilai format portrait;
- Pemesanan legalisasi ijazah dan transkrip harus dilakukan oleh alumni yang bersangkutan;
- Pemesanan melalui telepon tidak akan diproses;
- Pembayaran dilakukan secara transfer ke rekening yang ditunjuk;
- Pemrosesan legalisasi ijazah dan transkrip dilakukan sesuai dengan urutan yang terekam dalam sistem kami;
- Jika Anda menginginkan pengiriman ke beberapa alamat tujuan, Anda akan dibebani biaya pengiriman untuk masing-masing alamat;
- Kami tidak bertanggung jawab terhadap hilangnya dokumen dalam perjalanan.
* Akun SSO UGM masih berlaku dengan syarat minimal login satu (1) kali dalam satu (1) tahun. Apabila dalam jangka waktu satu (1) tahun tidak melakukan login, akan dibekukan sementara. Untuk mengaktifkannya kembali, dapat menghubungi Direktorat Sistem dan Sumber Daya Informasi (DSSDI) UGM.