Akhir tahun merupakan waktu di mana target yang belum dipenuhi harus segera tercapai. Belum lagi banyak laporan pertanggungjawaban yang perlu diselesaikan. Maka dari itu, tidak heran apabila akhir tahun merupakan waktu yang banyak digunakan untuk lembur bekerja. Bekerja lembur sering kali memunculkan banyak masalah terutama kesehatan, stres, dan kurang maksimalnya pekerjaan yang dilakukan. Untuk itu, berikut ini adalah beberapa tips untuk bekerja lembur tanpa masalah.
Menjaga Kesehatan
Kesehatan menjadi masalah utama saat harus bekerja lembur. Anda harus selalu memperhatikan jam makan anda. Makanlah dengan teratur walaupun masih banyak pekerjaan. Jangan lupa juga untuk mengkonsumsi makanan sehat. Perbanyak konsumsi sayur, buah, dan air mineral. Jika dibutuhkan, anda juga bisa mengkonsumsi vitamin.
Untuk anda yang membutuhkan kopi setiap bekerja lembur, cobalah sesekali mengganti minuman anda dengan jus buah atau sayur. Anda juga bisa melarutkan beberapa sendok madu dalam segelas air hangat untuk menemani pekerjaan lembur anda.
Mengurangi Stres
Bekerja lembur terkadang juga mengakibatkan stres karena memunculkan banyak tekanan dan tuntutan. Maka dari itu, selain perlu menjaga kesehatan anda juga harus melakukan kegiatan yang dapat mengurangi stres. Lakukanlah relaksasi maupun olahraga ringan saat istirahat. Anda juga harus sesekali keluar ruangan ataupun mengalihkan pikiran anda sejenak dari pekerjaan.
Jangan abaikan juga waktu tidur anda. Tidurlah yang cukup saat mendapatkan hari libur atau saat istirahat siang. Buatlah pola tidur yang teratur agar anda tidak mudah stres. Anda juga dapat membuat agenda kegiatan dan pekerjaan untuk menghindari stres karena terlalu banyak pekerjaan.
Bekerja dengan Maksimal
Bekerjalah dengan kondisi yang nyaman dengan memperhatikan tempat kerja. Jika anda bekerja dalam ruangan, perhatikan cara duduk dan pencahayaan lampu di ruang kerja anda. Sesuaikan pula tampilan monitor komputer anda agar lebih nyaman dalam bekerja. Jika anda bekerja di luar ruangan, jangan lupa sesuaikan baju yang anda kenakan agar lebih nyaman. Jangan lupa untuk selalu memastikan keamanan tempat kerja anda saat bekerja lembur. [Eva]